Resep Sukiyaki jepang ala resto,jamur enoki bisa diganti dengan sayuran/jamur lain sesuai selera.

Saat keluarga berkumpul, biasanya mamaku yg orang Jepang asli memasak sukiyaki ini di atas meja dgn kompor portable. Tetapi saya coba membuatnya di atas kompor dan panci biasa.

 Karena kami penggemar sayur, maka jumlah sayur kami perbanyak. Sawi, bawang bombay, jamur enoki bisa diganti dengan sayuran/jamur lain sesuai selera,,Selamat mencoba.





Bahan-bahan:
  • 300 gr daging sapi yg diiris tipis  
  • 2 bh tahu 
  • 1 bks shirataki  
  • 3 btg daun bawang 
  • 250 gr sawi putih  
  • 100 gr jamur enoki 
  • 1 btr bawang bombay  
  • sedikit minyak goreng 
  • Bumbu  
  • 2 sdm gula 
  • 4 sdm kecap kikkoman  
  • 4 sdm mirin 



Langkah dan Cara membuat:

  1. Daging sapi diiris tipis dgn ukuran yg mudah dimakan. Bisa juga menggunakan daging sukiyaki yg dijual di supermarket.
  2. Tahu dipotong persegi, masing-masing menjadi 8 buah. Jamur enoki dibuang ujungnya yg kotor.
  3. Shirataki disiram air panas, tiriskan, lalu dipotong supaya tdk terlalu panjang saat dimakan.
  4. Daun bawang diiris serong. Sawi diiris kotak. Bawang bombay diiris melingkar.
  5. Panaskan panci yg dilumuri minyak goreng, spy daging tidak lengket saat dimasak. Masukkan irisan daging. Tumis sampai berubah warna.
  6. Masukkan gula. Jika gula sudah cair, masukkan kecap asin kikkoman dan mirin.
  7. Masukkan tahu dan sayuran.
  8. Kalau kuah menjadi kental, bisa ditambah air sedikit. Masak hingga sayuran layu. Siap dihidangkan.


Resep Agnes Emilia
Tag : Daging, Mie, Sayur
Back To Top